Jadi Solo Woman Traveler Tak Perlu Takut, Ini 5 Alasannya!

Solo woman traveler-Siapa bilang wanita harus terus menerus terkungkung di rumah? Kamu bisa menjelajahi seluruh penjuru dunia jika mau. Takut? Cemas dengan segala macam yang ada di luar sana? Jika pikiran-pikiran tersebut terus menerus ada di dalam benak, kamu tidak akan menjadi wanita yang mandiri. Sudah banyak contohnya wanita-wanita yang sukses traveling sendiri ke berbagai belahan dunia kok. Nah, inilah alasan kenapa solo woman traveler menjadi pilihan yang bisa untuk kamu ambil. 

Inilah kenapa kamu tak perlu takut jadi solo woman traveler

Informasi ada di luar sana


solo woman traveler

jika terus menerus di rumah, bagaimana kamu bisa berkembang ke arah yang lebih baik? Banyak sekali informasi yang bisa kamu gali ketika bepergian ke daerah-daerah baru. Dewasa ini semakin mudah untuk mendapatkan berbagai informasi, lewat sosial media, buku, berikta, forum-forum dan juga orang yang pernah pergi ke tempat yang ingin kamu kunjungi. Dengan mencari tahu segala macam informasi tempat yang ingin dituju, kamu akan semakin percaya diri melangkahkan kaki ke luar seorang diri. Dan melakukan perjalanan akan membuat kamu jadi sosok yang smart karena banyak pengalaman yang di dapat.

Dunia ini sempit


solo woman traveler

Dunia ini tidak selebar yang kamu duga, meskipun orang asing, mereka yang tidak dikenal memiliki hubungan dengan dirimu. Nah, inilah yang perlu untuk kamu pahami bahwa, dimanapun sedang melakukan perjalanan orang-orang dengan ketertarikan yag sama, kebangasaan atau tradisi yang sama pati ada. Maka dari itu, jika ini memang step pertama kamu melakukan traveling seorang diri, carilah tujuan yang sedikit banyak dikenal. Entah itu orang yang tinggal, tradisi ataupun budaya, usahakan untuk kenal terlebih dahulu.

Kamu akan belajar banyak hal


solo woman traveler

Dengan melakukan traveling, kamu tidak hanya akan disuguhkan dengan berbagai pemandangan yang indah, melainkan juga hal-hal yang buruk. Seperti halnya pencopetan, penjambretan, atau hal lainnya. Maka dari itu, untuk membuat diri kamu makin sigap menghadapi berbagai hal, traveling akan membuatmu jadi semakin tanggap dan smart. Tidak itu saja, kamu bisa mengambil hikmah bahwa, kewasapadaan merupakan hal yang wajib dan harus dilakukan.

Dunia tak seburuk yang dibayangkan


solo woman traveler

Jika selama ini kamu tidak melakukan traveling karena alasan takut atau tidak berani, mungkin saat inilah waktu yang tepat untuk menjelajah dunia di luar sana. Mereka yang bilang dunia itu kejam dan berbahaya, sepertinya belum pernah menjelajahinya. Maka dari itu, packing barang-barang dan bergegaslah untuk get lost ke tempat-tempat baru yang menantang.

Kamu tidak benar-benar sendiri


solo woman traveler

Meskipun berangkat seorang diri ke tempat yang ingin dituju, sebenarnya kamu tidak benar-benar sendiri di luar sana. Kamu akan bertemu banyak orang baru di luar sana yang bisa dijadikan teman yang bisa saja akan jadi masa depan. Kamu tidak akan tahu oran-orang baru yang akan ditemui sebelum melangkahkan kaki keluar dari zona nyaman yang selama ini mengungkung.

Itulah lima alasan kenapa kamu sangat bisa untuk jadi solo woman traveler yang bisa menjelajahi setiap penjuru dunia. 

0 Response to "Jadi Solo Woman Traveler Tak Perlu Takut, Ini 5 Alasannya!"

Posting Komentar